TAK BISA KEMBALI ????
Tak bisa kembali.
Ini kisah gue pas SMA. Dulu, gue gak jelek-jelek amat kok, tapi bukan berarti cantik. Waktu pertengahan semester 2 kelas 11, gue ditembak cowok. Namanya Rian.
Malu-maluin sumpah!
Dia itu pintar sih, tapi penampilannya cupu banget, ya jelas gue tolak. Semenjak itu, gue gak pernah liat dia lagi. Eh, pernah sih, tapi guenya pura-pura gak liat.
Itu dulu, sekarang gue udah kuliah.
Pagi ini gue harus ngumpulin tugas aneh dari dosen gue, dan dosen gue datang 2 menit lagi. Gue jalan buru-buru dari parkiran menuju kelas.
BUG!
"KALO JALAN PAKE MATA DONG!" bentakku sambil memunguti buku dan kertas yang berjatuhan di jalanan. Dia pun juga membantuku memungutinya.
"Sori," ujarnya singkat.
Aku berdiri, "Enak bange--" aku berhenti bicara setelah melihat wajahnya yang tampan, dan selama ini aku tak pernah melihatnya, "Si-siapa lo?"
"Andri," jawabnya singkat, kemudian ia pergi begitu saja.
"Tasya! Buruan entar lo di omelin sama dosen killer!" seru temanku, dari kejauhan.
Dia Desi, temanku dari SMA.
...
Semenjak kejadian itu, gue sering ketemu dia. Entah waktu di loker, di depan kelas, di perpus, dan dia senyum terus ke gue. Ah, jarang-jarang loh di senyumin cogan!
.....
"Eh, lo tadi ngapain sama Rian?" tanya Desi, kemudian ia menyeruput es teh yang ia beli.
"Hah? Rian? Kapan?" tanyaku.
Desi menepuk jidat frustasi, "Gimana sih, waktu lo nabrak dia itu,"
Aku mengerutkan dahi, "Bukan Rian!"
"Itu Rian Sya!"
Glek.
"Tapi namanya Andri!" bentakku.
"Andrian Prayogo, AndRIAN!" ujarnya penuh penekanan.
'kok bisa ganteng gitu?' gumamku dalam hati.
"Des, gue mau pesen lagi," ujarku, kemudia aku pergi ke warung yang di sana terdapat Andri--eh Rian. Tapi sama aja sih.
"Hai, And," sapaku ramah.
Ia hanya tersenyum.
"Eh, sori ya, soal kejadian waktu SMA. Gue sebenernya suka sama lo, tapi gue lagi fokus buat ujian waktu itu, dan sekarang gue mau--"
"Sori Sya," selanya, "Gue udah punya pacar,"
"Siapa?"
"Desi,"
DEG!
"Maaf ya, gue gak bisa kembali, gak bisa kembali suka sama lo lagi,"
- SELESAI -
Komentar
Posting Komentar